LAPORAN JALAN-JALAN SURABAYA
SURABAYA HERITAGE TRACK
Diceritakan oleh
Matasiipit.blogspot.co.id
Tahun 2014

KATA PENGANTAR
Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kita kehadiratAllah swt, karena berkat limpahan rahmat dan hidayah-Nya lah kami dapat menyelesaikan “Laporan Hasil Kegiatan Surabaya Heritage Track”. tujuan dalam pembuatan makalah ini adalah untuk menambah wawasan kita mengenai Bangunan-bangunan bersejarah dan tempat-tempat bersejarah yang ada di Kota Surabaya, agar kita bisa lebih memahami dan mengenal sejarah-sejarah yang ada di Kota Surabaya . Dalam pembuatan makalah ini, Alhamdulillah kami tidak menemui kesulitan yang sangat berarti.
Tak lupa kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak terkait yang telah membantu kami dalam pembuatan makalah ini dari awal pembuatan hingga selesai.Kami berharap untuk kedepannya, makalah ini dapat menjadi sumber referensi tentang Tempat-tempat bersejarah yang ada di kota surabaya dan juga agar makalah ini bisa menambah wawasan dan pengetahuan kita lagi.
Kota Surabaya adalah Kota yang mendapat sebutan sebagai Kota Pahlawan. Di Surabaya terdapat banyak tempat-tempat dan bangunan-bangunan bersejarah yang sampai saat ini berdiri dengan kokoh. Oleh karena itu kami mengikuti Studi Lapangan yang diadakan Oleh Surabaya Heritage track.
Kegiatan Studi Lapangan ini dimaksudkan agar para mahasiswa mendapatkan wawasan dan dapat mengetahui Sejarah-sejarah yangada di kota surabaya, melalui berkunjung ke tempat-tempat atau bangunan-bangunan tua dan memiliki nilai sejarah yang berada di kota surabaya.
Adapun tujuan kegiatan ini adalah sebagai berikut:
1. Menambah wawasan tentang beberapa tempat yang memiliki sejarah yang berada di kota surabaya
2. Menambah pengalaman para Mahasiswa dengan diadakannya Study Lapangan
Panitia Pelaksanaan
Pantia Pelaksanaan Studi Lapangan Heritage Surabaya Yaitu :
1. Mahasiswa
2. Dosen Pembimbing
Peserta Dan Pembina
Peserta yang mengikuti studi lapangan ini adalah Para Mahasiswa jurusan Perencanaan wilayah & Kota Dan Dosen Pembimbing.
Waktu
Dilaksanakan pada:
Hari : selasa
Tanggal: 25 November 2014
Jam : 09.00 WIB – Sampai selesai
Tempat & Tujuan
House Of Sampoerna
Hotel Majapahit
Gedung Wismilak
Perjalanan
Sebelum berangkat kami berkumpul di House of sampoerna. Pada pukul 09.00 WIB kami berangkat menuju ke tempat tujuan pertama yaitu Hotel Majapahit menggunakan bis yang telah disediakan oleh pihak Surabaya heritage track. Dalam Perjalanan menuju Hotel Majapahit kami melewati beberapa tempat dan bangunan-bangunan bersejarah seperti :
Gedung Cerutu.
Gedung Cerutu adalah gedung yang bentuknya menyerupai cerutu. Gedung ini dahulu adalah kantor perusahaan gula yang dibangun pada tahun 1916. Di depannya ada Gedung Internatio. Gedung ini menjadi saksi tewasnya Mallaby. (gambar bisa cari di google 😂
Jembatan Merah
Jembatan merah dibangun pada tahun 1800-an dan menjadi salah satu tempat pertahanan arek-arek surabaya sekaligus menjadi saksi bisu akibat banyak gugurnya arek-arek surabaya di jembatan tersebut. (gambar bisa cari di google 😂
Gedung PTPN 10
Gedung PTPN 10 pada zaman dahulu digunakan sebagai bank oleh belanda yang namanya KOLONIAL BANK(gambar bisa cari di google 😂
VETERAN
Pada zaman dulu digunakan tempat hiburan para orang belanda, dan pada tanggal 25 oktober sempat dijadikan markas oleh sekutu. (gambar bisa cari di google 😂
Bangunan BANK MANDIRI
Yang pada zaman dulu digunakan sebagai perusahaan import untuk mesin-mesin berat atau mesin kapal, dan sempat digunakan sebagai tempat penyimpanan senjata. (gambar bisa cari di google 😂
SUARA ASIA
Tempat atau kantor berita pada zaman penjajahan jepang terhadap indonesia. (gambar bisa cari di google 😂
KANTOR GUBERNUR JATIM(gambar bisa cari di google 😂
GEDUNG PLN(gambar bisa cari di google 😂
GEDUNG SIOLA(gambar bisa cari di google 😂
Adalah mall pertama di surabaya yang dibangun sejak tahun 1800-an. (gambar bisa cari di google 😂
JL.Tunjungan
Pusat Petokoan sejak zaman penjajahan belanda, dan sempat menjadi pusat pertokoan terbesar di hindia-belanda. (gambar bisa cari di google ()
Dan sampailah kami ke tempat tujuan pertama kami yaitu “ HOTEL MAJAPAHIT”.
Hotel Majapahit adalah sebuah hotel mewah bersejarah di Jalan Tunjungan, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia. Dahulunya bernama LMS, lalu Hotel Oranje dan kemudian Hotel Yamato dan juga Hotel Hoteru. Saat ini, Hotel Majapahit yang dibangun pada tahun 1910 oleh Sarkies Bersaudara dari Armenia tersebut sudah berubah menjadi hotel mewah bintang lima dengan total 143 kamar di lantai satu dan dua.
Salah satu momen perjuangan di hotel ini terjadi pada 19 September 1945, yakni Insiden Bendera. Peristiwa bermula ketika sekelompok orang Belanda yang dipimpin Mr. Pluegman mengibarkan bendera Merah Putih Biru di puncak sebelah kanan hotel. Para pejuang Indonesia melakukan perobekan warna biru pada bendera Belanda, yang berwarna merah, putih dan biru, dengan demikian bendera itu menjadi merah putih yaitu bendera Republik Indonesia. Insiden bendera itu juga mengakibatkan terbunuhnya Mr. Pluegman.
Setelah puas melihat-lihat keadaan didalam hotel majapahit, lalu kami kembali ke dalam bis dan melanjutkan perjalan kami menuju Gedung WISMILAK. Dalam perjalanan menuju gedung WISMILAK kami kembali melewati tempat-tempat bersejarah seperti dibawah ini :
Jl. Gubernur Suryo
Salah satu gubernur surabaya yang mempertahankan kemerdekaan indonesia, (gambar bisa cari di google 😂
Taman Apsari
Pada zaman dulu adalah halaman belakang gedung GRAHADI yang sekarang posisinya berhadapan dengan gedung grahadi sendiri. (gambar bisa cari di google 😂
Gedung GRAHADI
Adalah gedung untuk menerima tamu-tamu para Gubernur dan sampai sekarang fungsinya masih tetap sama. (gambar bisa cari di google 😂
BALAI PEMUDA
Pada zaman penjajahan belanda digunakan sebagai tempat hiburan para kolonial belanda. Dan sekarang digunakan sebagai berbagai macam kegiatan, salah satunya pusat informasi pariwisata surabaya. (gambar bisa cari di google 😂
MONUMEN BAMBU RUNCING
Salah satu simbol senjata yang digunakan oleh arek-arek surabaya untuk melawan para penjajah. (gambar bisa cari di google 😂
Dan sampailah kami di Gedung WISMILAK yang saat ini digunakan sebagai kantor. Sejarah singkat tentang gedung wismilak adalah sebuah perusahan atau pabrik yang memproduksi rokok yang dibangun sejak tahun 1962, dan sempat menjadi tempat penyerahan senjata yang dirampas oleh arek-arek surabaya oleh pemerintah.
Setelah itu kami kembali ke dalam bis dan melanjutkan perjalanan kembali ke House of sampoerna. Dalam perjalanan kami masih melweati banyak tempat-tempat bersejarah lainnya seperti :
Monumen Pagupon
Tempat menyimpan radio arek-arek surabaya untuk mendengarkan berita tentang indonesia tanpa diketahui oleh jepang. (gambar bisa cari di google 😂
Perusahaan Jam SEIKO
Yang dulunya adalah sebuah gedung yang digunakan oleh Bung Tomo untuk berkumpul dengan arek-arek surabaya guna mengatur siasat. (gambar bisa cari di google 😂
JL. BLAURAN
Tempat kuliner makanan tradisional disurabaya(gambar bisa cari di google 😂
Makam Dr.Sutomo
Salah seorang dokter pertama di dalam organisasi budi utomo. (gambar bisa cari di google 😂
TUGU PAHLAWAN
Tugu Pahlawan dibangun oleh Ir.Soekarno, dan ada museum didalamnya museum bawah tanah, yang didalamnya banyak senjata-senjata. (gambar bisa cari di google 😂
Masjid Ta’miyah di jl.kemayoran
Salah bangunan yang menjadi saksi tempat penyerahan senjata arek-arek suroboyo. (gambar bisa cari di google 😂
MUSEUM KESEHATAN ADIATMA
Museum yang didalamnya terdapat banyak hal tentang kesehatan, alat-alat kesehatan dan lain-lain. (gambar bisa cari di google 😂
Gedung Penjara Kalisosok
Dan akhirnya sampai kami di House of Sampoerna, lalu kami turun dari bus dan berkumpul untuk istirahat sejenak dan makan siang. Tidak lam kemudian kami kembali pulang.
Kesimpulan
Dari penulisan laporan ini,penulis dapat menyimpulkan bahwa tempat-tempat bersejarah di Kota surabaya sangatlah banyak dan beraneka ragam. Sebagai penduduk surabaya yang baik sudah sepantasnya kita menjaganya agar nilai-nilai sejarah yang ada di surabaya tidaklah hilang oleh kemodernisasian. Dan dapat dijadikan sebagai tempat-tempat wisata yang secara tidak langsung juga memperbaiki kondisi ekonomi kota surabaya dan negara. Juga agar sejarah tersebut dapat sampai ke generasi-generasi penerus surabaya, agar tetap ada sebutan kota surabaya sebagai “KOTA PAHLAWAN”.
Semoga Bermanfaat 😂
0 komentar:
Posting Komentar